Sedang merencanakan program kehamilan? Pastikan Anda mengkonsumsi asupan nutrisi asam folat. Kenapa demikian? Karena asam folat untuk program hamil akan membantu Anda untuk mempercepat kehamilan.
Di sisi lain, kandungan asam folat juga punya banyak manfaat lain. Nah, berikut ini kami akan coba jelaskan alasan kenapa harus mengkonsumsi asam folat untuk pasangan yang sedang dalam program kehamilan.
1. Bagus Untuk Kesuburan Pria dan Wanita
Asam folat tidak hanya bagus untuk kesuburan wanita saja. Di sisi lain, asam folat juga sangat bagus sekali untuk kesuburan pria. Untuk wanita, asam folat bisa memelihara kesehatan dan fungsi indung telur. Sedangkan untuk pria, kandungan nutrisi ini bisa meningkatkan jumlah dan kualitas sperma.
2. Membantu Tumbuh Kembang Janin pada Ibu Hamil
Selain bagus untuk ibu hamil, kandungan asam folat juga bagus untuk tumbuh kembang janin. Asam folat adalah nutrisi yang bisa menunjang tumbuh kembang janin. Selain itu juga bisa mengurangi risiko bayi terlahir cacat dengan berat badan yang rendah.
3. Mencegah Risiko Preeklampsia
Preeklampsia adalah salah satu kondisi komplikasi kehamilan yang sampai saat ini masih sering terjadi. Kondisi ini bahkan bisa menyebabkan terjadinya tekanan darah tinggi, meningkatkan jumlah protein dalam urin hingga pembengkakan. Dengan asam folat, maka risiko preeklampsia bisa dicegah.
4. Mengurangi Risiko Kelahiran Prematur dan Keguguran
Mengkonsumsi asam folat juga bisa mengurangi risiko kelahiran prematur dan juga keguguran. Itulah kenapa, kandungan nutrisi ini sangat penting sekali untuk ibu hamil. Maka dari itu, mulailah untuk mengonsumsi makanan maupun suplemen yang memiliki kandungan nutrisi tersebut.
5. Mencegah Bayi yang Terlahir Cacat
Alasan lain kenapa harus mengkonsumsi asam folat untuk program hamil yaitu agar bisa menurunkan risiko terjadinya kecacatan janin. Hal ini bahkan sudah dibuktikan oleh penelitian yang membuktikan bahwa asupan asam folat bisa mengurangi risiko cacat bawaan lahir pada bayi.
Itulah beberapa alasan kenapa asam folat untuk program hamil itu sangat penting. Bagi Anda yang ingin memenuhi kebutuhan asam folat, Anda bisa mengonsumsi suplemen Blackmores I-Folic setiap hari.